Tekno Solution

Tekno Solution

Kamis, 02 Juni 2011

ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN HIPERPARATIROIDISME



Hiperparatiroidisme adalah gangguan mineralisasi tulang dan kelemahan otot akibat tingginya kadar hormon paratiroid di dalam darah. Biasanya peningkatan kadar hormon paratiroid disebabkan oleh adanya tumor, baik di kelenjar paratiroid maupun di kelenjar lain. Akibat hormon paratirroid yang berlebihan ini maka penyerapan tulang meningkat sehingga kadar  kalsium dalam darah tinggi. Kadar hormon paratiroid yang tinggi, kemudian disertai oleh kadar fosfat serum yang rendah. Tulang menjadi rapuh dan lemah. Hiperparatiroidisme sekunder dapat terjadi pada keadaan hipokalsemia, yang berkaitan dengan defisiensi vitamin D atau gagal ginjal. Kadar kalsium tetap rendah.

Gambaran Klinis
o    Fraktur patologis multipel
o    Kifosis tulang belakang dan fraktur kompresi vertebra
o    Kelemahan dan kelelahan karena kalsium serum yang tinggi menyebabkan penurunan eksitabilitas saraf dan otot

Perangkat Diagnostik
o    Pemeriksaan serum akan memperlihatkan peningkatan kadar kalsium serum (> 12 mg/dl; normal 8,6-10,5 mg/dl)
o    Kadar fosfat serum akan rendah (< 2,0 mg/dl; normal 2,5-4,5 mg/dI)

Komplikasi
o    Dapat terbentuk batu kalsium. di ginjal sehingga terjadi peradangan ginjal
o    Dapat terjadi kelainan elektrokardiogram (EKG, Bab 11), termasuk kontraksi ventrikel prematur (PVC) dan takikardia sinus, yang berkaitan dengan efek tingginya kalsium. serum pada depolarisasi otot jantung

Penatalaksanaan
o    Pengobatan bergantung pada penyebab dan keparahan penyakit
o    Dapat diberikan fosfat oral
o    Obat-obat spesifik untuk mengobati hiperkalsemia, termasuk steroid dan diuretik yang mengeluarkan kalsium, dapat diberikan
o    Mungkin diperlukan eksisi kelenjar paratiroid secara bedah

Komentar dengan akun facebook

link

SEO Stats powered by MyPagerank.Net
Google PageRank Checker Powered by  MyPagerank.Net Yahoo bot last visit powered by MyPagerank.Net

 
Design by Alamsyah Aris | Bloggerized by Alamsyah design | Maros Indonesia